Jumat, 09 Desember 2016

6 Hal Penting yang Harus diperhatikan Saat Belanja Online



Masyarakat modern saat ini telah banyak menggunakan jasa tempat belanja online sebagai tempat berbelanja yang dapat diandalkan dan dianggap mampu untuk memenuhi keinginan belanja. Dalam berbelanja tentunya sangat banyak langkah-langkah yang dilakukan sebelumnya, dari mulai menentukan planning barang apa yang akan dibeli, mempersiapkan persediaan budget, tempat yang akan dipilih, bahkan pemilihan barang yang tentunya dari semua itu merupakan kesatuan langkah penting ketika akan berbelanja.
Kegiatan belanja yang terencana akan menjadikan anda merasa disiplin ketika proses belanja. Seperti yang kita tahu bahwa sebagian besar kaum wanita ketika melakukan belanja sebagian besar akan rela membuang-buang waktu yang sangat lama, bahkan hanya untuk melihat-lihat saja tanpa ada tujuan ataupun niat untuk membelinya, dan tidak jauh berbeda pula ketika belanja online. Maka dari itu ada setidaknya ada 7 hal yang tentunya sangat berguna bagi anda dalam melaksanakan kegiatan belanja, yang antara lain :

·         Yang pertama adalah dengan mempersiapkan terlebih dahulu anggaran dana yang anda miliki. Apakah cukup untuk memenuhi kegiatan belanja yang akan anda lakukan, khususnya belanja online. Dimana dalam belanja online kita harus memiliki cadangan uang yang lebih banyak dengan alasan karena jarak yang nantinya akan ditempuh dalam kegiatan pengiriman barang membutuhkan biaya ongkos kirim, sehingga anda tidak hanya harus memikirkan harga pokok produk saja, tetapi ditambah biaya ongkos kirim.

·         Yang kedua, dengan melakukan planning pembelian dulu. Planning ini bisa dikaitkan dengan kebutuhan dan keinginan yang timbul dari diri anda sendiri. Dimana hasrat belanja akan memberikan suatu dorongan tersendiri untuk anda merasa ingin memilikiya. Maka yang harus bisa anda pegang adalah dengan mmilih manakah yang termasuk kebutuhan dan mana yang termasuk keinginan, karena memang keduanya sangat jauh berbeda dan sangat bersebrangan.

·         Yang ketiga, dengan melakukan pemilihan toko online yang akan dipilih dalam belanja online. Pastikan bahwa anda telah mengetahui apa yang akan anda beli, pada saat toko online melakukan pemasaran barang atau produk anda tidak akan terkecoh lagi. Untuk pemilihan toko, anda bisa memilih beberapa toko online yang setidaknya telah memiliki nama dan berpengalaman, bahkan yang terpenting adalah memilih toko online yang asli bukan yang belum jelas informasinya. Usahakan untuk melakukan penelitian terlebih dahulu dengan cara, menanyakan pada orang lain yang mungkin mengetahui toko online tersebut, cek kolom komentar pada saat pemasaran produk dilakukan, dsb.

·         Selanjutnya, yang keempat adalah dengan memilih toko online mana yang kompeten dalam menarik minat belanja pelanggan. Hal ini bisa dibuktikan dengan cara mengetahui bagaimana cara pelayanan yang dilakukan oleh toko online tersebut, apakah adminnya ramah, sopan , dsb. Tujuannya adalah untuk memberikan rasa nyaman ketika anda sebagai konsumen berniat untuk menanyakan beberapa barang yang akan konsumen beli nantinya.

·         Yang kelima adalah dengan mengamati cara pelayanan dari toko online tersebut. Maksudnya adalah dilihat pada saat pengiriman barang. Misalnya apakah toko online tersebut tepat janji saat perjanjian pada saat pengiriman, apakah toko online tersebut melakukan pelayanan yang baik ketika anda berbelanja, dsb. Hal pentingnya adalah, ketika anda telah menerima barang online tersebut respon apa yang diberikan oleh toko online tersebut. Misalnya toko online masih bertanggung jawab terhadap barang tersebut hingga anda mengatakan puas terhadap barang atau produk tersebut berarti toko online sudah bisa lepas tangan, hal tersebut merupakan salah satu bentuk dari tanggung jawab toko online.

·         Yang terakhir ialah mengenai respon toko online terhadap beberapa komplen yang terjadi di toko tersebut. tentunya hal ini menjadi penilaian dan pengalaman terpenting bagi anda dalam belanja online. Karena sebagian besar toko online masih lepas tanggung jawab terhadap beberapa komplen yang dilayangkan konsumen sebelumnya. Contohnya ketika barang tidak sesuai keinginan dan anda meminta retur namun diabaikan. Maka jangan banyak berfikir lagi, segera tinggalkan toko online tersebut, karena diluar sana masih banyak toko online yang melakukan pelayanan yang lebih baik.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar